MASOHI,RevisiNews.com– Pemerintah Kabupaten Maluku Tengah menggelar kegiatan Gerakan Ibu Hamil Sehat (IHS) di Gelanggang Olahraga Kota Masohi, Kamis (10/7).
Kegiatan yang diinisiasi sebagai bagian dari upaya pencegahan stunting sejak dini itu dibuka secara resmi oleh Asisten II Setda Malteng, Julius Boro, mewakili Bupati Maluku Tengah, Zulkarnain Awat Amir.
Dalam sambutannya,Bupati menegaskan pentingnya perhatian serius terhadap kesehatan ibu hamil sebagai langkah strategis menciptakan generasi penerus yang sehat dan berkualitas.
“Gerakan Ibu Hamil Sehat adalah gerakan bersama untuk mewujudkan generasi bangsa yang sehat, dimulai sejak dalam kandungan. Kesehatan ibu hamil adalah kunci utama melahirkan generasi unggul,” ujar Bupati.
Menurutnya, gerakan ini sangat sejalan dengan visi Pemkab Malteng dalam meningkatkan kualitas kesehatan masyarakat, terutama ibu dan anak. Ia juga menekankan pentingnya dukungan lintas sektor serta partisipasi aktif seluruh elemen masyarakat.
“Hal penting yang harus dimaknai bersama adalah bagaimana upaya kita menjadikan para ibu hamil ini sehat, berpengetahuan, serta mendapatkan layanan kesehatan memadai selama kehamilan, guna menekan angka kematian ibu dan bayi, dan mewujudkan zero stunting di Kabupaten Maluku Tengah,” jelasnya.
Bupati juga menegaskan komitmen Pemkab Malteng untuk terus mendorong peningkatan kualitas layanan kesehatan, termasuk penyediaan fasilitas yang representatif dan tenaga medis yang profesional, disertai edukasi berkelanjutan kepada masyarakat.
Ia berharap, gerakan ini tak berhenti di Kota Masohi saja, namun dapat digelorakan di seluruh kecamatan di wilayah Malteng.
“Mari kita ciptakan lingkungan yang kondusif bagi ibu hamil agar bisa menjalani masa kehamilannya dengan sehat dan melahirkan generasi yang kuat dan berkualitas,” pungkasnya.
Hadir dalam kegiatan ini para tenaga kesehatan, kader posyandu, perwakilan OPD terkait, serta puluhan ibu hamil dari berbagai kelurahan di Kota Masohi. (Rn).